IndonesiaEnglish

Cara Membuat Seasonal Marketing Campaign Plan

Cara Membuat Seasonal Marketing Campaign Plan yang Tepat Sasaran

Hari spesial merupakan momen tepat bagi banyak perusahaan untuk meningkatkan aktivitas pemasaran mereka. Berdasarkan sebuah survei, misalnya, orang Indonesia tidak segan untuk merogoh kocek mereka lebih dalam untuk membeli barang-barang terkait lebaran saat hari raya tiba. Tentu momen seperti ini ingin Anda maksimalkan, baik untuk meningkatkan penjualan atau meningkatkan awareness pada produk Anda. Untuk bisa melakukannya, Anda perlu paham cara membuat seasonal marketing campaign plan. Berikut adalah panduan lengkapnya.

Cara Membuat Seasonal Marketing Plan

Cara membuat campaign musiman yang efektif tidak ubahnya seperti merencanakan pemasaran pada umumnya. Berikut adalah panduan singkat untuk membuat marketing plan musiman yang efektif:

1. Pilih waktu untuk melancarkan seasonal marketing

Tentukan hari spesial yang ingin Anda jadikan momen untuk melancarkan pemasaran musiman Anda. Pemilihan hari spesial ini kurang lebihnya akan mempengaruhi pilihan tema, pesan pemasaran, dan kapan Anda harus mengeksekusi rencana pemasaran Anda.

Pertimbangkan kebiasaan berbelanja orang Indonesia. Misalnya, sebuah studi menunjukkan kalau sebagian besar orang Indonesia senang memberikan hadiah untuk ibu mereka ketika Hari Ibu tiba. Memahami hal seperti ini bisa membantu Anda memutuskan apakah Anda bisa mendapatkan ROI yang sepadan atau tidak semisal Anda menjalankan kampanye pemasaran musiman untuk hari tertentu.

Baca juga: Unsur-Unsur Marketing Mix yang Wajib Dipahami

2. Audit marketing plan Anda sebelumnya

Kemungkinan besar, ini bukanlah pertama kalinya Anda membuat rencana pemasaran. Pelajari marketing campaign perusahaan Anda sebelumnya, temukan apa saja yang membuat kampanye tersebut efektif dan tidak efektif.

Semisal Anda memiliki target pasar yang ingin Anda capai, temukan apa saja yang berhasil dari kampanye pemasaran yang pernah Anda lakukan untuk mencapai target pasar tersebut. Akan lebih ideal lagi jika Anda menjalankan kampanye pemasaran musiman sebelumnya sebagai benchmark.

Bagaimana jika ini adalah pertama kalinya Anda menjalankan kampanye pemasaran? Tidak usah khawatir! Anda bisa mengambil inspirasi, baik dari kompetitor langsung atau brand besar yang berhasil menjalankan seasonal marketing plan mereka. Anda juga bisa menemukan daftar kampanye pemasaran yang berhasil sebagai inspirasi Anda.

3. Tentukan jadwal

Kampanye musiman sangat sensitif terhadap waktu. Oleh karena itu, sebaiknya tentukan jadwal kapan harus mengeksekusi strategi pemasaran Anda jauh-jauh hari.

Kapan waktu yang tepat untuk mulai melancarkan strategi pemasaran musiman? Sayangnya tidak ada jawaban yang pasti.

Anda bisa kembali mempertimbangkan perilaku belanja orang Indonesia. Misalnya, sebuah survei menunjukkan bahwa mayoritas orang Indonesia cenderung berbelanja 1 minggu sebelum hari raya saat Idul Fitri.

Informasi-informasi seperti itu dapat membantu Anda menentukan kapan harus mulai meluncurkan iklan atau mulai mempublikasikan konten-konten terkait hari spesial yang ingin Anda targetkan.

marketing.toffeedev.com/ads-growth

4. Evaluasi aset pemasaran Anda

Anda tidak harus selalu membuat aset pemasaran baru setiap melaksanakan kampanye pemasaran. Coba kumpulkan dan evaluasi aset-aset pemasaran yang dimiliki, baik itu gambar, video, artikel, katalog, dan lainnya.

Tentukan apakah ada aset pemasaran yang dapat digunakan kembali atau setidaknya bisa diperbarui atau Anda harus membuat aset-aset baru. Hal ini untuk membantu menekan biaya pemasaran serta meminimalisir tertundanya kampanye pemasaran Anda karena ada aset pemasaran yang belum selesai dikerjakan.

Baca juga: 10 Contoh Promosi Motor yang Sukses dan Tip dalam Menyusunnya

5. Lakukan evaluasi berkala

Serupa seperti kampanye pemasaran pada umumnya, Anda perlu melakukan evaluasi berkala terhadap seasonal marketing plan Anda. Bahkan, kampanye musiman memerlukan perhatian lebih karena umumnya memiliki jangka waktu yang relatif lebih singkat daripada kampanye pemasaran lainnya.

Beberapa hal yang perlu Anda evaluasi antara lain sumber traffic, tingkat bounce rate, dan conversion rates. Periksa saluran pemasaran mana yang paling banyak mendatangkan traffic yang kemudian bisa Anda pertimbangkan untuk diprioritaskan. Lalu, cari tahu halaman atau aset pemasaran mana yang efektif dan tidak efektif mendatangkan konversi agar Anda bisa fokus pada hal-hal yang membuat kampanye berhasil.

https://seocon.id/id

Saluran Pemasaran untuk Seasonal Marketing Plan

Pemilihan saluran pemasaran merupakan bagian penting dari proses membuat marketing plan Anda. Ada setidaknya 4 saluran pemasaran yang bisa Anda manfaatkan untuk mendukung kampanye musiman: SEO, ads, sosial media, dan email.

Berikut adalah penjelasannya.

1. SEO

Jika Anda sudah memiliki website dan membangun reputasi yang baik di mata Google, SEO dapat menjadi saluran pemasaran yang kuat, bahkan untuk kampanye pemasaran Anda secara umum.

Saluran organik Google dapat membantu produk atau perusahaan ditemukan oleh banyak orang dan Anda bisa melayani calon pelanggan sekaligus di website, baik itu dengan chatbot, layanan pelanggan, atau dengan memberikan konten yang relevan untuk membantu mereka mengambil keputusan.

2. Ads

Beriklan, baik di Google atau platform sosial media lainnya, bisa jadi senjata yang efektif bagi Anda untuk menjangkau dan mendapatkan pelanggan yang diinginkan. Anda bisa membuat landing page di website Anda yang berisikan penawaran seasonal marketing atau menjangkau calon pelanggan yang memiliki profil yang serupa dengan pengikut dan pelanggan Anda di sosial media.

Di mana sebaiknya Anda beriklan? Jawaban atas pertanyaan tersebut membutuhkan analisa mendalam terkait data dan kegiatan pemasaran saat ini. Lakukan konsultasi dengan ToffeeDev untuk menemukan platform serta strategi beriklan yang tepat untuk membantu mensukseskan kampanye musiman Anda.

Baca juga: Melihat Bagaimana Tren Bisnis Klinik Kecantikan Saat Ini dan Strategi yang Tepat untuk Promosi

3. Sosial Media

Seiring dengan meningkatnya waktu penggunaannya, sosial media dapat menjadi platform organik yang efektif membantu kampanye musiman Anda. Konten di sosial media cenderung bersifat bite-size dan, tergantung pada platform mana yang Anda pilih, cenderung menekankan visual.

Pastikan untuk membuat konten yang bersifat shareable atau menarik engagement dari pengikut atau pengunjung akun Anda, misalnya dengan mengadakan giveaway dengan syarat menulis komentar atau mengajak teman-teman untuk ikut bergabung dan sebagainya.

4. Email

Mungkin tak pernah terpikirkan oleh Anda bahwa email dapat menjadi saluran pemasaran yang efektif. Namun, sebagaimana ungkapan ‘The money is in the list‘, Anda dapat menggunakan daftar email pelanggan atau calon pelanggan sebagai senjata untuk menunjang kegiatan pemasaran musiman Anda.

marketing.toffeedev.com/lead-gen-grozawth

Dalam mengirim email, pastikan Anda mengirim pada waktu yang tepat. Pilihlah waktu di mana orang-orang membuka email mereka, misalnya di pagi hari saat sebelum bekerja.

Itulah penjelasan tentang cara membuat marketing plan untuk seasonal campaign. Seperti kampanye pemasaran pada umumnya, pemasaran musiman membutuhkan perencanaan matang serta kombinasi yang tepat antara eksekusi dan evaluasi. Kampanye musiman memang memiliki tantangan tersendiri yaitu waktu yang membuat Anda harus benar-benar siap saat melaksanakannya.

ToffeeDev dapat membantu Anda untuk mempersiapkan kampanye musiman dengan layanan digital marketing yang akan memberikan Anda strategi yang tepat dan efektif untuk mencapai target pasar dan audiens yang diinginkan. Segera hubungi kami dan temukan solusi Anda bersama ToffeeDev.

Share this post :

Scroll to Top

SEO E-Commerce

Optimizes online stores to improve visibility

SEO For B2B

Optimizes business websites to attract and convert other businesses

Jasa Local SEO

Optimizes business websites to attract and convert other businesses

SEO Audit

Audit analyzes a website's performance

E-Commerce

Optimizes online stores to improve visibility

Company Profile

Digital solutions to enhance online presence and user experience

Google Ads

Optimizes visibility on Google

Meta Ads

Optimizes visibility on Meta

Tiktok Ads

Optimizes visibility on Tiktok

Linkedin Ads

Optimizes visibility on Linkedin

Yandex Ads

Optimizes visibility on Yandex

Programmatic Ads

Optimizes visibility with Programmatic