Seperti Inilah Cara Membuat WA Bisnis Untuk Mengembangkan Perusahaan

cara membuat wa bisnis

WhatsApp (WA) saat ini sudah menjadi salah satu layanan perpesanan lintas platform paling populer , dengan sekitar 1,5 miliar pengguna aktif bulanan di seluruh dunia. Aplikasi ini menjadi mode komunikasi utama bagi pengguna smartphone menggantikan SMS di berbagai belahan dunia seperti India, Amerika Latin, hingga beberapa negara Eropa, dan tempat lainnya. Tetapi bagaimana cara membuat WA bisnis untuk mengembangkan perusahaan?

Cara Membuat WA Bisnis

Berbagai bentuk bisnis telah menggunakan WhatsApp sebagai saluran pemasaran atau support untuk pelanggan. Tetapi menggunakan WA sebagai sarana komunikasi bisnis masih merepotkan. Oleh karena itu, WA memperkenalkan versi baru dari aplikasi mereka yang akan lebih berfokus pada bisnis. WhatsApp Business mirip dengan WhatsApp biasa namun memiliki beberapa fitur tambahan yang dibuat untuk usaha kecil dan menengah (UKM).

Cara Membuka Akun WA Bisnis

Aplikasi WA bisnis tersedia di Google Play Store untuk smartphone Android, untuk bisa memulai, Anda harus mendaftar menggunakan nomor telepon. Proses pembuatan akun Anda akan bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut ini.

  • Unduh dan buka aplikasinya.
  • Pilih dari bisnis atau bukan bisnis.
  • Menerima syarat dan ketentuan.
  • Masukkan nomor telepon (mereka memberi Anda kesempatan untuk mengubah sebelum diverifikasi).
  • Buat profil.

Anda hanya dapat menggunakan salah satu dari WhatsApp atau WhatsApp Business untuk nomor telepon apa pun. Jadi pastikan Anda tidak menggunakan nomor telepon pribadi ketika mendaftar akun WA bisnis. Menggunakan nomor telepon bisnis juga akan membantu verifikasi yang lebih lancar.

Apa Saja Fitur WA Bisnis?

WhatsApp Business akan membantu UKM atau bisnis lainnya untuk bisa terhubung secara lebih efisien dengan pelanggan mereka. Anda dapat menyiapkan Profil Bisnis, yang akan bisa memberikan pelanggan informasi berguna seperti:

  • Nama dan deskripsi bisnis Anda.
  • Alamat email bisnis.
  • Tautan ke situs web Anda.
  • Alamat toko atau kantor.

Bisnis yang menggunakan WA akan terdaftar sebagai akun bisnis, sehingga pengguna akan tahu bahwa mereka sedang berbicara dengan akun bisnis dan bukan akun pribadi.

Beberapa fitur WhatsApp Business yang berfokus pada bisnis adalah:

Label Akun Bisnis WhatsApp

Anda dapat mengatur kontak atau obrolan dengan label untuk menemukannya lagi dengan mudah dan mengingat konteksnya. Anda dapat memberi label percakapan sebagai ‘prospek baru’. Meskipun pelanggan merespons setelah beberapa waktu, Anda dapat bisa tahu jika orang ini adalah calon pelanggan.

Statistik 

WhatsApp Business menawarkan kepada pemilik bisnis akses ke metrik penting seperti berapa banyak pesan Anda yang berhasil dikirim, dikirim, dan dibaca.

Pesan Otomatis

Seperti halnya email, Anda dapat mengatur pesan saat tidak dapat menjawab sehingga pelanggan mengetahui kapan harus menunggu tanggapan. 

Desktop Akun Bisnis WhatsApp

Untuk mengelola banyak percakapan pelanggan, gunakan WhatsApp di komputer desktop. Serupa dengan akun WhatsApp pribadi, Anda juga dapat menggunakan WhatsApp Business melalui aplikasi desktop. Ini membuatnya lebih mudah untuk berinteraksi dengan banyak pelanggan.

Aplikasi pesan instan adalah mode komunikasi yang disukai oleh kebanyakan anak muda dan milenial. Sudah banyak bisnis mencari cara selain email dan forum online untuk berkomunikasi dua arah dengan pelanggan mereka dalam skala besar. WhatsApp Business bisa menjadi saluran yang tepat bagi bisnis Anda untuk terlibat dengan pelanggannya secara organik.Mantapkan juga bisnis Anda dengan SEO, agar bisa muncul pada halaman pertama hasil pencarian Google. Manfaatkan jasa Konsultan SEO ToffeeDev untuk membawa bisnis Anda ke tingkat selanjtunya. Kunjungi website kami untuk informasi lebih lanjut.

Share this post :

Capai Target Pasar Bisnis Anda!

Dapatkan Konsultasi Gratis bersama ToffeeDev!

Scroll to Top
WhatsApp chat