Menuju SEOCON 2020: Melihat SEO dan Digital Marketing Lebih Dalam

SEOCON 2020: Menuju Acara SEO Conference 2020

Perkembangan dunia digital marketing membuat praktik SEO (Search Engine Optimization) menjadi salah satu cara terbaik untuk diaplikasikan dalam bisnis. SEO akhirnya menjadi ilmu yang semakin sering dipelajari oleh masyarakat luas, begitu juga dibutuhkan oleh banyak perusahaan. Dengan kondisi inilah, SEO Conference (SEOCON) kembali digelar pada tahun 2020 mendatang.

Sebelumnya, SEOCON telah digelar untuk pertama kalinya pada tahun ini. Namun seiring berjalannya waktu, animo peserta yang semakin giat untuk mempelajari apa itu digital marketing dan SEO dijawab dengan kembalinya SEOCON 2020, yang digelar pada tanggal 26-27 Februari, berlokasi di The Kasablanka, Jakarta.

Baca juga: SEO Conference 2019 Pertama di Indonesia Sukses Dilaksanakan

Untuk acara yang kedua kali ini, tentunya ada peningkatan dari segi pembicara. Pembicara kelas internasional dan sudah memiliki reputasi tinggi di bidang digital marketing dan SEO seperti, Jono Alderson dari Yoast, Jon Earnshaw dari Pi Datametrics, Fabian Lim dari Asia Search Engine Academy, dan tentunya Neil Patel, seorang pakar digital marketing dan SEO yang sudah mendunia, akan mengisi SEOCON 2020.

Tidak hanya itu saja, masih ada pembicara lain dari perusahaan Indonesia yang hadir seperti JC Carlos dari Traveloka, Reza Putra dari Tokopedia, Thomas Diong dari Kumparan, dan tentu saja penggagas SEOCON sekaligus founder ToffeeDev, Ryan Kristo Muljono.

“Kami ingin mengadakan event kelas dunia dengan narasumber dari luar agar orang-orang Indonesia juga bisa belajar mengenai SEO yang lebih baik,” jelas Ryan dalam konferensi pers SEOCON 2020, Rabu (27/11) silam.

Baca juga: Warta Ekonomi –  Mau Paham SEO? Jangan Lewatkan SEOCON 2020!

Pernyataan Ryan tercemin dari bagaimana SEOCON mengemas acara dalam dua hari pergelaran. Hari pertama akan berfokus untuk konferensi, sedangkan hari kedua lebih fokus untuk workshop. Untuk workshop sendiri, ada 12 workshop dengan barisan pembicara yang tidak kalah handal, seperti German Levit dari SEMRush, Chris Lorimer dari Pi Datametrics, Tara Mulya dari ToffeeDev, Dhika Kurniawan dari Kumparan, Arief Laksono dari Asosiasi Praktisi SEO Indonesia dan lain-lain. Ditambah lagi adanya Marketing Expo yang diikuti para perusahaan besar juga.

Chris Adam, perwakilan dari AdamEve Brand Innovator yang turut mendukung SEOCON sebagai Official Digital Partner, melihat SEOCON 2020 sebagai kemasan lengkap untuk mendapatkan ilmu baru dalam dunia digital. “Insight dari speakers luar negeri yang berpengalaman tentu sudah menjadi alasan yang kuat untuk tidak melewatkan acara ini, sebagai acara dengan kemasan lengkap dan holistik untuk praktisi digital.”

Chris juga menambahkan bagaimana SEOCON 2020 bisa membawa banyak keuntungan bagi para peserta yang mengikutinya. Dari bisa mendengarkan langsung para pembicara kelas internasional, melihat tren terbaru dari dunia digital marketing serta SEO, sekaligus menambah koneksi bisnis.

“Pengalaman para speakers yang sudah malang melintang di dunia digital tentu akan membuat perusahaan mampu mengoptimalkan keuntungan dengan mengikuti tren yang ada dan tren masa depan, sehingga keputusan perusahaan akan tepat dalam ekosistem digital, secara investasi maupun perencanaan keputusan di masa depan. Sudah tentu ini (SEOCON 2020) akan menjadi kesempatan yang bagus untuk menambah koneksi bisnis juga.”

Baca juga: Suara.com – 3.500 Audiens Ditargetkan Kunjungi SEO Conference 2020

Setelah mengikuti acara SEOCON 2020, tidak hanya mendapatkan ilmu yang berharga saja, para peserta juga dipastikan mendapatkan sertifikat yang bisa dijadikan bekal karier nantinya. Maka dari itu, SEOCON 2020 dengan tajuk “Bring Your SEO to the Next Level”  sudah pasti menjadi acara yang wajib diikuti oleh para penggiat digital marketing dan SEO. Untuk info lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi website SEOCON 2020 di sini.

Share this post :

Tingkatkan Traffic, Tingkatkan Penjualan!

Dapatkan Konsultasi Gratis bersama ToffeeDev!
Scroll to Top
WhatsApp chat