IndonesiaEnglish

5 Kegunaan Landing Page yang yang Membuat Bisnis Anda Meroket

kegunaan landing page

Apakah Anda pernah merasa kesulitan untuk mengonversi pengunjung website menjadi pelanggan? Jika iya, maka Anda tidak sendirian. Banyak bisnis yang mengalami hal yang sama. Salah satu solusi yang efektif untuk meningkatkan konversi adalah dengan menggunakan landing page yang tepat. Namun, apakah Anda sudah tahu kegunaan landing page lainnya?

Pada kesempatan kali ini, ToffeeDev akan membahas apa itu landing page, kegunaannya, serta bagaimana Anda bisa membuatnya menarik agar bisnis Anda dapat meroket. Tanpa panjang lebar lagi, simak sampai tuntas artikel di bawah ini!

Apa Itu Landing Page?

Pengertian landing page mengacu pada halaman web yang dirancang khusus untuk menerima dan mengarahkan pengunjung dengan tujuan tertentu. Berbeda dengan halaman utama dari sebuah website yang biasanya memuat berbagai informasi, landing page memiliki tujuan agar pengunjung dapat langsung melakukan tindakan spesifik, seperti membeli produk, mengisi form pendaftaran, atau men-download materi tertentu.

Apakah Hanya Ada Satu Jenis Landing Page?

Tentu tidak! Sejatinya terdapat beberapa jenis landing page yang dapat disesuaikan dengan tujuan dan strategi pemasaran Anda. Namun ada dua jenis utama yang paling sering digunakan ialah lead generation landing pagedanclick-through landing page.

  1. Lead Generation Landing Page: Halaman ini dirancang untuk mengumpulkan informasi pengunjung, seperti nama dan alamat email, melalui formulir. Tujuannya ialah untuk  membangun database prospek yang dapat dihubungi kembali untuk penawaran produk atau layanan di masa mendatang.

  2. Click-Through Landing Page: Jenis landing page ini berfungsi sebagai perantara yang mengarahkan pengunjung ke halaman lain, seperti halaman produk atau pendaftaran. Biasanya digunakan dalam kampanye iklan berbayar untuk memberikan informasi awal sebelum pengunjung melakukan tindakan lebih lanjut.

Kegunaan Landing Page

Landing page memiliki sejumlah fungsi utama yang sangat penting, terutama dalam strategi digital marketing. Halaman ini membantu pelaku bisnis mengarahkan target audiens mereka ke satu tujuan yang jelas, baik itu pembelian produk, pendaftaran layanan, atau pengisian formulir untuk mengumpulkan informasi. Berikut beberapa fungsi landing page yang dapat membantu meningkatkan performa bisnis Anda:

1. Meningkatkan Konversi

Salah satu kegunaan dan fungsi utama dari landing page adalah meningkatkan conversion rate atau tingkat konversi. Tidak seperti halaman utama website yang memiliki banyak navigasi, landing page lebih spesifik dan fokus pada satu tujuan saja. Misalnya, jika produk yang ditawarkan berupa layanan konsultasi, maka landing page bisa diarahkan agar pengunjung mengisi formulir dengan alamat email dan nomor telepon mereka untuk mendapatkan penawaran eksklusif.

Selain itu, penggunaan tombol CTA (Call to Action) yang menonjol dan persuasif seperti “Daftar Sekarang” atau “Beli Sekarang” dapat mendorong pengunjung untuk segera melakukan tindakan yang diinginkan. Dalam strategi click through landing, landing page juga dapat digunakan untuk mengarahkan pengguna ke halaman transaksi atau informasi produk sebelum mereka melakukan transaksi pembelian.

2. Mengurangi Bounce Rate

Perbedaan landing page dengan halaman website lainnya terletak pada fokusnya yang lebih jelas dan spesifik, sehingga lebih efektif dalam mendorong pengunjung untuk tetap berada di halaman. Pasalnya bounce rate yang tinggi sering terjadi ketika pengunjung tidak menemukan informasi yang mereka cari atau merasa terganggu dengan banyaknya navigasi yang tidak relevan.

Landing page yang baik akan menyajikan keunggulan produk secara langsung melalui teks yang singkat dan padat, serta didukung oleh elemen visual seperti gambar atau video. Hal ini akan membuat pengunjung lebih tertarik untuk menjelajahi halaman lebih lama dan akhirnya mengambil tindakan yang diinginkan.

Baca Juga: Cara Membuat Landing Page di WordPress dengan Mudah

3. Mempermudah Pengukuran dan Analisis

Salah satu kelebihan landing page berada pada kemampuannya untuk mengumpulkan data pengunjung dan menganalisis efektivitas kampanye secara langsung. Pemilik bisnis nantinya dapat memantau bagaimana pengunjung berinteraksi dengan halaman, apakah mereka mengisi formulir, mengklik tombol CTA, atau meninggalkan halaman tanpa melakukan tindakan.

Dengan menggunakan data ini, Anda dapat mengoptimalkan strategi digital marketing, menyesuaikan pesan iklan, dan bahkan melakukan SEO Off Page dan On Page untuk meningkatkan visibilitas di mesin pencari. Data pelanggan yang dikumpulkan juga dapat digunakan untuk kampanye email marketing, di mana bisnis dapat menghubungi kembali calon pelanggan dengan penawaran khusus melalui media sosial atau email.

4. Memperkuat Branding

Landing page yang profesional dan menarik dapat membantu pelaku bisnis memperkuat identitas merek mereka. Semua elemen di halaman ini, mulai dari desain, font, warna, hingga pemilihan gambar atau video, harus mencerminkan keunggulan produk dan layanan yang ditawarkan.

Selain itu, menampilkan testimoni pelanggan pada landing page dapat meningkatkan kepercayaan dan kredibilitas bisnis. Calon pelanggan akan lebih yakin untuk melakukan transaksi pembelian setelah membaca pengalaman positif dari pelanggan sebelumnya.

5. Optimasi untuk Kampanye PPC

Jika Anda menjalankan kampanye Pay per Click (PPC), landing page menjadi sangat penting. Ketika Anda menjalankan iklan berbayar di Google Ads atau Facebook Ads, pengunjung yang mengklik iklan Anda akan diarahkan ke landing page yang harus dirancang untuk memaksimalkan konversi. Landing page yang relevan dengan iklan yang Anda buat dapat membuat pengunjung merasa bahwa mereka sedang berada di tempat yang tepat dan meningkatkan peluang mereka untuk mengambil tindakan.

Tips Membuat Landing Page yang Menarik

Tips Membuat Landing Page yang Menarik

Agar landing page Anda efektif dalam meningkatkan konversi, ada beberapa tips yang perlu Anda terapkan saat mendesainnya. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda ikuti untuk membuat landing page yang tidak hanya menarik tetapi juga optimal:

1. Fokus pada Tujuan Utama

Setiap landing page harus memiliki tujuan yang jelas. Misalnya, jika tujuan Anda adalah untuk menjual produk, maka desain dan isi halaman harus fokus pada penawaran tersebut. Hindari memasukkan elemen yang bisa mengalihkan perhatian pengunjung. Setiap elemen di halaman harus memiliki tujuan untuk memandu pengunjung menuju tindakan yang diinginkan.

Baca Juga: Cara Membuat Landing Page di Google Site dengan Mudah dan Cepat

2. Judul yang Menarik dan Relevan

Judul menjadi elemen pertama yang dilihat pengunjung, dan ia harus mampu menarik perhatian dengan cepat. Judul yang jelas dan relevan dengan iklan yang mengarah ke halaman tersebut akan meningkatkan peluang konversi. Sebagai contoh, jika Anda menawarkan diskon khusus, judul seperti “Dapatkan Diskon 20% untuk Pembelian Pertama Anda!” bisa sangat efektif.

3. Desain yang Sederhana dan Clean

Landing page yang penuh dengan informasi berlebihan atau elemen yang mengganggu akan membuat pengunjung merasa kewalahan dan akhirnya meninggalkan halaman tersebut. Sebaliknya, desain yang minimalis dan fokus pada elemen penting akan memudahkan pengunjung untuk menavigasi halaman dan menemukan informasi yang mereka butuhkan.

4. Call to Action (CTA) yang Menonjol

CTA merupakan elemen yang meminta pengunjung untuk mengambil tindakan, seperti “Daftar Sekarang” atau “Beli Sekarang.” CTA Anda harus terlihat mencolok dan menarik perhatian pengunjung untuk mengkliknya. Gunakan warna yang kontras dan letakkan CTA di tempat yang mudah diakses agar pengunjung tidak kesulitan menemukannya.

5. Tampilkan Testimoni

Menambahkan testimonial dari pelanggan yang puas dapat meningkatkan kepercayaan pengunjung terhadap produk atau layanan Anda. Hal ini sangat penting untuk membangun kredibilitas, terutama bagi bisnis yang baru atau produk yang belum terlalu dikenal di pasar.

6. Optimasi untuk Mobile

Di era smartphone ini, sangat penting untuk memastikan bahwa landing page Anda responsif dan dapat diakses dengan nyaman di perangkat mobile. Sebagian besar pengunjung website berasal dari ponsel, jadi pastikan desain dan elemen-elemen pada halaman tetap mudah digunakan meskipun layar yang lebih kecil.

7. Kecepatan Halaman yang Cepat

Pengunjung tidak suka menunggu lama untuk halaman dimuat. Jika landing page Anda lambat, pengunjung cenderung akan meninggalkan halaman tersebut. Pastikan halaman Anda memiliki waktu pemuatan yang cepat agar pengunjung tidak merasa frustrasi dan meninggalkan situs Anda.

Baca Juga: Apakah dengan Mempunyai Landing Page akan Meningkatkan Conversion Rate

8. Optimasi SEO

Search Engine Optimization (SEO) merupakan hal yang sangat penting agar landing page Anda dapat ditemukan oleh audiens yang tepat. Untuk itu, pastikan Anda menggunakan kata kunci yang relevan dengan produk atau layanan Anda, dan letakkan kata kunci ini di judul, subjudul, serta dalam konten dengan cara alami. Pastikan meta deskripsi menarik dan mencakup kata kunci yang relevan, karena ini dapat meningkatkan klik ke halaman Anda.

URL juga harus simple dan deskriptif agar mudah dipahami oleh mesin pencari. Selain itu, terapkan struktur heading yang jelas (H1, H2, dst.) untuk membantu mesin pencari memahami hierarki konten. Hal tersebut dapat meningkatkan visibilitas halaman dan memberikan pengalaman yang terorganisir bagi pengunjung.

Masih Bingung? Coba Perhatikan Contoh Landing Page di Sini!

 

Itulah dia berbagai kegunaan landing page yang menjadi elemen yang sangat penting dalam strategi pemasaran digital Anda. Dari kemampuannya untuk mengarahkan pengunjung langsung ke informasi yang relevan, hingga perannya dalam meningkatkan konversi, landing page yang efektif bisa menjadi kunci keberhasilan bisnis Anda.

Banner General ToffeeDev

Gunakan Jasa SEO ToffeeDev untuk Memaksimalkan Landing Page Anda

Jika Anda ingin memastikan landing page Anda tidak hanya menarik, tetapi juga efektif dalam mencapai tujuan bisnis, bekerja sama dengan ToffeeDev dapat menjadi pilihan yang tepat. Dengan pengalaman dan keahlian di bidang SEO, ToffeeDev membantu Anda mengoptimalkan landing page agar mudah ditemukan oleh audiens yang tepat.

Tim profesional kami akan bekerja untuk meningkatkan kecepatan, desain, dan SEO halaman Anda, sehingga tidak hanya menarik perhatian pengunjung, tetapi juga memaksimalkan potensi bisnis Anda. Jadi, tunggu apa lagi? Jadwalkan konsultasi hari ini dan buat landing page Anda meroket sekarang juga!

Share this post :

Scroll to Top

SEO E-Commerce

Optimizes online stores to improve visibility

SEO For B2B

Optimizes business websites to attract and convert other businesses

Jasa Local SEO

Optimizes business websites to attract and convert other businesses

SEO Audit

Audit analyzes a website's performance

E-Commerce

Optimizes online stores to improve visibility

Company Profile

Digital solutions to enhance online presence and user experience

Google Ads

Optimizes visibility on Google

Meta Ads

Optimizes visibility on Meta

Tiktok Ads

Optimizes visibility on Tiktok

Linkedin Ads

Optimizes visibility on Linkedin

Yandex Ads

Optimizes visibility on Yandex

Programmatic Ads

Optimizes visibility with Programmatic