Joomla vs WordPress: Mana yang Terbaik?

Joomla vs Wordpress

Memiliki website sendiri pada saat ini menjadi keharusan yang wajib dipenuhi oleh para perusahaan. Mau perusahaan kecil, sedang, atau besar, semuanya harus memiliki website karena banyak sekali keuntungan yang bisa didapatkan dari sana. Dimulai dari menjadi pusat informasi terkait produk, menjadi salah satu cara untuk promosi, hingga memberikan keyakinan kepada para konsumen bahwa perusahaan tersebut terpercaya. Untuk membuat website yang baik, maka diperlukan Content Management System (CMS) yang tepat. Sekarang, artikel ini akan membahas dua CMS yang paling sering digunakan yaitu Joomla vs WordPress.

Di antara keduanya, mana yang sebenarnya terbaik? Apa saja keunggulan dari masing-masing CMS? Mana yang harus Anda pilih? Jika penasaran dengan jawabannya, simak penjelasannya di bawah ini.

WordPress

Siapa yang belum mengenal WordPress? Sebagai CMS paling banyak digunakan saat ini, sudah pasti ada alasan tertentu mengapa WordPress bisa berada di peringkat teratas. Dalam keseharian, CMS itu akan digunakan oleh orang awam dalam dunia developing website. Namun itu semua tidak akan terasa jika menggunakan WordPress.

WordPress memberikan berbagai kemudahan untuk orang awam. Dari dashboard yang mudah dimengerti, berbagai macam plugin yang membantu pengoptimalan website, hingga memiliki Community Support yang terampil. Jadi, ketika Anda sendiri kebingungan dalam menggunakan WordPress, maka Anda bisa dengan mudah mendapatkan bantuan di internet.

WordPress sendiri juga menawarkan kemudahan dalam melakukan optimasi website melalui SEO (Search Engine Optimization). Anda bisa mudah melakukan SEO On Page di setiap halaman website tanpa perlu kebingungan atau belajar terlalu lama. Inilah mengapa WordPress menjadi yang paling banyak digunakan saat ini.

Joomla

Kali ini mari membahas tentang lawan dari WordPress yaitu Joomla. Sebagai sebuah CMS, Joomla dikenal cocok untuk para web developer karena menghadirkan cara pengelolaan yang fleksibel. Pastinya bagi para web developer, lebih menyenangkan untuk mengurus CMS yang bisa diutak-atik sesuai keinginan mereka.

Joomla memiliki banyak fungsi yang menarik untuk dicoba. Salah satunya adalah Language Pack yang mampu mengubah bahasa di website hingga 70 bahasa. Selain itu, tetap bisa melalukan optimasi SEO ketika menggunakan CMS Joomla. Memang secara keseluruhan, Joomla lebih cocok untuk para web developer sehingga dalam pengurusan sehari-hari pun, para pemula harus belajar lebih dalam untuk bisa menggunakannya.

Joomla vs WordPress

Dari dua CMS ini, masing-masing menyimpan keunggulan yang berbeda-beda. WordPress lebih cocok untuk para pemula, sedangkan Joomla lebih cocok untuk web developer yang sudah tahu dunia website lebih dalam.

Namun jika harus memilih antara Joomla vs WordPress, maka tidak dapat dipungkiri, WordPress masih lebih unggul dibandingkan lawannya. Pengurusan website yang dilakukan sehari-hari memang lebih banyak dilakukan oleh orang awam yang tidak tahu tentang website terlalu dalam. Mereka membutuhkan CMS yang mudah dimengerti dan mudah digunakan. Jadi pada akhirnya, WordPress memang tetap menjadi nomor satu saat ini. Itu pula mengapa lebih banyak website yang menggunakan CMS WordPress.

Baca Juga: Seluk Beluk Content Management System yang Penting Untuk Website

Itulah penjelasan tentang keunggulaan Joomla vs WordPress yang banyak diperbincangkan saat ini. Apalagi ketika semakin banyak perusahaan yang membutuhkan website dengan kualitas yang baik dan CMS yang mudah digunakan. Jangan lupa untuk memberikan komentar dan share artikel ini agar semakin banyak yang tahu tentang informasi. Semoga informasi yang diberikan bisa memberikan manfaat untuk Anda semua.

Share this post :

Scroll to Top
WhatsApp chat