Welcome back to Toffee #SharingMonday, hari ini bersama saya Ira Safira, designer dari ToffeeDev. Kami setiap Senin, kami akan sharing mengenai digital marketing, website, dan juga tentang design. Hari ini saya akan memberikan insight mengenai ‘Apa Perbedaan dari UI dan UX Designer‘.
Daftar Isi
ToggleUI dan UX Designer
Di dunia digital marketing akhir-akhir ini muncul istilah yaitu UI and UX design di mana UI ini berdiri sebagai User Interface dan juga UX sebagai User Experience, di mana kedua ini akan saling berhubungan satu sama lain untuk membangun sebuah tampilan visual yang menarik pada website ataupun aplikasi untuk seorang pebisnis atau perusahaan untuk meningkatkan brand awareness mereka.
Walaupun UI and UX itu saling berhubungan, User Interface atau UI, mereka lebih fokus terhadap keindahan visualisasi dari sebuah website sehingga memberikan ikatan emosional terhadap pelanggannya saat membuka website tersebut. User Experience atau UX mereka lebih fokus terhadap bagaimana pelanggan di dalam sebuah website tersebut. UX designer biasanya memikirkan bagaimana website tersebut mudah digunakan dengan alur yang tidak membingungkan.
Hal yang Harus Diperhatikan oleh UI Designer
Beberapa hal yang harus diperhatikan oleh UI Designer adalah yang pertama pemilihan tombol, warna, text, link out, transisi, gambar, dan juga hal-hal kecil lainnya. UI Designer memastikan ada elemen kecil dan elemen besarnya saling menyatu satu sama lain sehingga memberikan
estetika yang bertujuan untuk memberikan karakteristik dari sebuah product itu tersendiri.
Hal yang Harus Diperhatikan oleh UX Designer
Sedangkan untuk UX Designer, mereka harus memperhatikan beberapa hal yaitu, mencari tahu kebutuhan user terhadap tujuan bisnis dan juga perkembangan pada teknologi, marketing, dan juga design, lalu mereka juga harus dalam pembuatan wireframe dan juga mockup, penggunaan storytelling terhadap product dan juga terakhir usability testing. Sehingga UX Designer akan membuat website menjadi lebih bermanfaat dan juga visualisasi dari user flow
menjadi design yang teruji dan mudah digunakan. Sehingga tujuan dari UI dan UX ini memberikan setiap langkah yang digunakan pelanggan pada website atau aplikasi bekerja dengan lancar, jelas, dan juga logis.
Kesimpulan
Jadi kesimpulan dari topik hari ini yaitu UI Designer menentukan tampilan dari sebuah website dan aplikasi sedangkan untuk UX Designer, mereka menentukan bagaimana aplikasi atau website tersebut beroperasi. Keduanya saling berhubungan satu sama lain dan menciptakan User Interface yang efektif untuk digunakan.
Sekian insight dari saya hari ini, semoga dapat bermanfaat bagi Anda. Jangan lupa untuk like, share, and comment video ini, sampai berjumpa di Toffee #SharingMonday minggu depan.