5 Tips Sukses Pinterest SEO yang Bisa Anda Manfaatkan

Pinterest SEO

Media sosial saat ini semakin berkembang, dan memiliki berbagai macam kegunaan. Salah satunya sebagai media channel dalam dunia marketing. Salah satu media sosial yang cukup baik untuk Anda manfaatkan adalah Pinterest. Untuk bisa memaksimalkan potensi nya, ada Pinterest SEO yang harus Anda lakukan.

Berikut adalah beberapa tips untuk Pinterest SEO yang bisa Anda lakukan untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal.

Tips Pinterest SEO

Pinterest adalah salah satu platform media sosial yang saat ini sedang berkembang. Ada berbagai potensi yang bisa Anda dapatkan. Pinterest adalah sebuah media sosial yang sangat mementingkan kreativitas dan juga storytelling, dan menjadi salah satu media untuk mencari ide dengan fitur “pin”-nya.

Faktor untuk bisa mendapatkan ranking di Pinterest sedikit berbeda dengan mesin pencari. Metric yang digunakan adalah engagement dan social shares, dibandingkan backlink dan hal technical SEO.

Berikut adalah beberapa tips dalam Pinterest SEO:

Atur Goals Anda

Tentukan tujuan Anda dalam menggunakan Pinterest, dan atur Goals Anda. Goals yang sudah ditentukan akan membimbing Anda dalam menggunakan Pinterest. Mulai dari membangun traffic hingga mendapatkan lead lalu konversi.

Lakukan Keyword Research

Keyword research adalah bagian penting dalam SEO, keyword yang tepat akan bisa memberikan Anda hasil yang maksimal. Ada beberapa tips yang harus Anda ketahui, seperti penggunaan Guided search yang bisa menyempitkan fokus dan memberikan hasil yang lebih relevan.

Baca Juga: Twitter SEO: Optimalisasi Media Sosial untuk Search Engine

Perhatikan promoted pins, Jika Anda merasa ragu tentang topik yang tepat untuk ditargetkan, Anda dapat menggunakan keyword terbaik Anda di Google dan menggunakan promoted pins untuk melihat apakah topik tersebut dicari orang – orang di Pinterest.

Organisasi dan Optimasi Boards

Board adalah hal yang akan pertama kali dilihat oleh para pengunjung ketika masuk ke dalam profil Anda. Board akan menjadi kesempatan terbaik Anda untuk memberitahu search engine dari Pinterest mengenai cara Anda mengkategorikan produk – produk Anda, yang akan membantu visibilitas dari profil Anda.

Deskripsikan dengan Baik

Deskripsi adalah poin penting dalam Pinterest SEO, walaupun Pinterest sangat lekat dengan visual. Deskripsi yang detail akan membantu Pinterest menemukan dan meletakan gambar Anda pada relevant searches. Masukan deskripsi di gambar – gambar Anda, beritahu para pengunjung mengenai kelebihan atau deskripsi mengenai produk dan jasa Anda. Hindari menggunakan hashtag karena hal ini bisa sedikit mengganggu. Pastikan juga Anda sudah menggunakan gambar dengan resolusi yang baik, hal ini bisa meningkatkan minat dari para pengunjung untuk melihat gambar Anda.

Engagement

User engagement adalah hal yang penting untuk Pinterest, ada beberapa tips untuk meningkatkan engagement yang bisa berdampak pada search visibility seperti menautkan akun media sosial Anda yang lain untuk bisa semakin meningkatkan awareness, lalu ajak influencer Pinterest lainnya untuk berkolaborasi dengan Anda, lalu ikuti relevant boards, hal ini bisa menambah networking Anda.

Kesimpulan

Pinterest adalah salah satu media sosial yang saat ini bisa Anda manfaatkan untuk berbagai hal, terutama user engagement dan memiliki berbagai fitur unik seperti pins dan juga board. Untuk bisa meraih hasil yang maksimal, ada Pinterest SEO yang harus Anda lakukan. Mulai dari menentukan goals hingga membangun engagement di berbagai media sosial lainnya. 

Apabila Anda memiliki pertanyaan atau pendapat yang berbeda silahkan bagikan pada kolom komentar, dan jangan lupa untuk share artikel ini.

Share this post :

Tingkatkan Traffic, Tingkatkan Penjualan!

Dapatkan Konsultasi Gratis bersama ToffeeDev!
Scroll to Top
WhatsApp chat