Cara Menggunakan SEMrush untuk Pemula

Cara Menggunakan SEMrush

Search Engine Optimization (SEO) menjadi strategi yang diperhitungkan di dalam industri saat ini. Dengan kemajuan zaman dan semakin banyak lapisan masyarakat yang tahu bagaimana menggunakan teknologi, seperti internet, maka perlu strategi khusus di dalam memaksimalkan website yang dimiliki. Untuk bisa menjalankan strategi SEO, tidak hanya dibutuhkan SEO Specialist yang handal, tetapi juga beberapa tools. Salah satunya adalah SEMrush. Siapa yang belum kenal dengan tool ini? Tenang saja, jika Anda ingin tahu cara menggunakan SEMrush, semuanya akan dibahas di bawah ini.

SEMrush adalah tool online yang bisa digunakan untuk melakukan riset keyword, Site Audit, Link Building, melihat trafik, rangking keyword, dan lainnya. Bisa dibilang, SEMrush adalah tool yang sangat lengkap jika dibandingkan dengan beberapa pesaingnya dalam membantu melakukan optimasi website.

Namun dari semua fitur yang ada di SEMrush, fitur riset keyword menjadi andalan para penggiat SEO. Dengan data yang lengkap, maka hasil keyword yang diberikan bisa membuat dampak positif untuk website yang dioptimasi. Bagi yang penasaran bagaimana cara menggunakan SEMrush, khususnya dalam riset keyword, berikut penjelasannya.

Cara Menggunakan SEMrush

SEMrush menjadi tool yang sangat penting dalam dunia SEO saat ini. Banyak SEO Specialist yang memilih menggunakan tool ini dibandingkan yang lainnya. Untuk riset keyword sendiri, ini caranya:

  • Anda harus memiliki akun di SEMrush terlebih dahulu. Cara membuatnya pun mudah. Sama seperti membuat akun di website
  • SEMrush memiliki dua versi yaitu versi gratis dan berbayar. Jika Anda ingin mendapatkan fitur paling lengkap, Anda bisa menggunakan versi berbayar. Namun jika hanya ingin mencobanya terlebih dahulu, Anda bisa menggunakan versi gratis.
  • Setelah memiliki akun, Anda bisa login. Anda akan dibawa masuk ke bagian dashboard SEMrush dengan berbagai fitur. Untuk riset keyword, Anda bisa masuk ke bagian Keyword Magic Tool.
  • Anda nantinya diminta untuk memasukkan keyword yang ingin dicek dari segi volume search, trend, Keyword Difficulty, dan lainnya.
  • Setelah Anda memasukkan keyword tersebut, SEMrush akan memberikan hasil untuk tipe keyword yang sesuai pilihan, seperti Broad Match, Phrase Match, Exact Match, hingga Related. Dengan beberapa tipe inilah, Anda bisa mendapatkan lebih banyak ide keyword untuk dioptimasi.
  • SEMrush juga akan memberikan beberapa saran terkait keyword yang dimasukkan agar Anda bisa mendapatkan satu keyword yang paling tepat.
  • Dengan menggunakan SEMrush, maka sudah bisa dipastikan Anda mendapatkan satu tool yang lengkap dan sangat berguna untuk optimasi website.

Mudah bukan menggunakan SEMrush? Untuk cara menggunakan SEMrush di atas, memang pembahasannya khusus untuk yang versi gratis. Jika Anda menggunakan versi berbayar, maka lebih banyak lagi fitur untuk riset keyword yang bisa digunakan. Belum lagi fitur-fitur penunjang lainnya. Termasuk fitur untuk memperbaiki komponen di dalam website, seperti konten, sekaligus jalan keluarnya.

Baca Juga: Mengenal Pi Datametrics, Tool Analisis SEO

Itulah mengapa sudah diberikan pernyataan bahwa SEMrush menjadi tool yang sangat penting. Jika Anda ingin mendapatkan hasil yang maksimal dalam optimasi SEO website yang diurus, maka segera gunakan SEMrush mulai sekarang, khususnya yang versi berbayar. Anda tidak akan rugi dalam menggunakannya.

Itulah penjelasan tentang cara menggunakan SEMrush. Jangan lupa untuk memberikan komentar tentang artikel ini dan share juga di media sosial Anda agar semakin banyak yang tahu tentang hal ini. Semoga informasi ini berguna untuk Anda.

Share this post :

Scroll to Top
WhatsApp chat