Cara Monetisasi Video Youtube Yang Bisa Anda Coba

Cara Monetisasi Video Youtube

Apabila Anda memiliki akun Youtube yang aktif merilis video, tentu Anda ingin untuk memonetisasi video tersebut. Namun apakah Anda tahu cara monetisasi video Youtube tersebut? 

Ada beberapa cara monetisasi video youtube yang bisa Anda manfaatkan untuk bisa menghasilkan uang dari video Anda. mulai awal tahun 2019, Youtube mengumumkan bahwa mereka mulai menambah cara untuk mendapatkan uang dari video Anda, jadi tidak hanya lewat iklan, Anda juga bisa menggunakan cara lainnya untuk bisa monetisasi video – video youtube Anda. 

Namun, ada hal yang harus Anda lakukan terlebih dahulu sebelum me-monetisasi video – video Anda. seperti Google Ads dan Youtube Partner Program.

Google Adsense

Kamu harus mendaftar dan memenuhi persyaratan untuk akun Google Adsense. Jika belum tahu, Google Adsense adalah dashboard untuk memantau dan mengontrol iklan – iklan yang ditampilkan di video YouTube kamu. Dengan Google Adsense, kamu dapat memilih jenis iklan yang diizinkan muncul di channel YouTube-mu dan melihat pendapatan yang dihasilkan dari iklan tersebut.

Youtube Partner Program

Untuk bisa mendaftarkan akun Youtube Anda untuk menjadi Youtube partner program, yang harus Anda miliki adalah reputasi channel yang baik, ditambah dengan total penayangan yang berjumlah 10.000 kali.

Untuk bisa mendaftar, Anda hanya perlu pergi ke menu YouTube Studio, yang terletak pada ikon akun sebelah kanan atas, pilih Status dan Fitur, setelah itu aktifkan monetisasi dan ikuti langkah-langkah yang tertera.

Baca Juga: Inilah Caranya Mendapatkan Youtube Premium Untuk Anda

Setelah proses pendaftaran Google Adsense dan YouTube Partner Program Anda disetujui YouTube, Anda akan dapat memonetisasi video – video Anda. Kemudian Anda akan bisa memilih video mana yang ingin Anda monetisasi. Video – video tersebut hanya akan memunculkan jenis- jenis iklan yang sudah kamu tentukan.

Beberapa jenis iklan yang akan muncul pada video – video Anda adalah:

  • Display Ads (iklan bergambar)
  • Overlay Ads (iklan overlay)
  • Sponsored Cards (kartu bersponsor)
  • Skippable Video Ads (iklan Video yang dapat di-skip)

Kini saatnya Anda mengetahui cara monetisasi video youtube. Mulai dari Channel membership hingga Super chat.

Cara Monetisasi Video Youtube Selain Dengan Iklan

  1. Channel Memberships

Dengan Channel Memberships para subscriber Anda akan melakukan pembayaran bulanan untuk mendapatkan konten – konten eksklusif yang Anda tawarkan. Syarat minimalnya adalah usia kreator konten sudah mencapai umur 18 tahun dengan jumlah subscriber minimal 30.000 dan tidak pernah melanggar Community Guidelines.

  1. Merchandise Shelf

Fitur Merchandise Shelf ini akan memungkinkan para subscriber Anda untuk menelusuri dan membeli produk bermerek resmi yang ditampilkan di laman video Anda. Syaratnya untung menggunakan cara ini tidak jauh berbeda dengan poin yang pertama, yaitu; minimal usia kreator konten mencapai 18 tahun, punya lebih dari 10.000 subscriber, dan tidak melanggar Community Guidelines.

  1. Super Chat

Dalam fitur Super Chat, kreator konten yang sedang melakukan live streaming dapat meng-highlight pesan – pesan berbayar dari para penonton. Anda juga bisa membuat emoji eksklusif untuk digunakan subscriber Anda yang harus dibeli terlebih dahulu jika ingin menggunakannya. Tapi sejauh ini, fitur Super Chat hanya tersedia di sejumlah negara yang terdaftar saja.

Kesimpulan

Berikut Lah cara – cara yang bisa Anda lakukan untuk monetisasi video Youtube Anda, mulai dari cara tradisional seperti iklan, hingga cara – cara terbaru seperti Super Chat, dan hingga Channel Memberships.

Apabila Anda memiliki pertanyaan atau pendapat yang berbeda silahkan bagikan pada kolom komentar, dan jangan lupa untuk share artikel ini.

Share this post :

Scroll to Top
WhatsApp chat