4 Komponen Bisnis Online yang Penting Saat Ini

4 Komponen Bisnis Online yang Penting

Bisnis online menjadi bisnis yang marak dilakukan pada hari ini. Sekarang semua orang bisa melakukan bisnis online. Beda dengan kondisi 10 tahun lalu yang hanya segelintir orang yang bisa memanfaatkan bisnis online demi mendapatkan keuntungan. Namun dalam perjalanannya, sebenarnya ada 4 komponen bisnis online yang bisa dianggap sebagai pilar utama.

Jika tidak ada 4 komponen bisnis online ini, maka bisnis yang dijalankan tidak akan bisa dilakukan dengan lancar. Pasti akan ada satu rantai bisnis yang terputus dan akhirnya, bisa mati di tengah jalan. Walaupun barisan komponen ini memiliki bidang yang berbeda-beda, namun tujuan bisnis yang dijalankan tetaplah sama yaitu membuat bisnis online menjadi ekosistem yang sehat dan berjalan lancar.

Jadi apa saja 4 komponen bisnis online tersebut? Bagi yang penasaran, berikut penjelasan lengkap dan rinci untuk Anda. Simak penjelasannya di bawah ini.

Platform Toko Online

Bagian pertama dari 4 komponen bisnis online adalah platform toko online. Ya, tentu saja keberadaannya sangat penting. Jika tidak ada platform toko online, maka mau jualan di mana lagi? Sebenarnya masih ada media sosial yang bisa dijadikan tempat berjualan, namun tetap saja platform toko online memberikan kemudahan yang jauh lebih besar bagi para pelaku bisnis online.

Saat ini cukup banyak platform toko online yang bisa digunakan, seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee, dan lainnya. Masing-masing toko online itu menghadirkan keunggulan yang berbeda-beda. Namun demi bisa mendapatkan pasar konsumen yang lebih banyak, biasa bisnis online memiliki toko online di setiap platform tersebut. Mungkin salah satunya termasuk Anda juga.

Produsen/Distributor

Dalam bisnis online, tidak semuanya yang dijual itu merupakan bikinan sendiri. Pasti ada saja barang yang dijual merupakan produk buatan dari produsen atau distributor di luar sana. Dengan kondisi seperti ini, maka produsen dan distributor masuk sebagai 4 komponen bisnis online. Tanpa adanya mereka, maka banyak bisnis online di luar sana yang gulung tikar karena mereka tidak punya barang yang bisa dijual. Maka dari itu, kita tidak bisa melupakan peran penting dari produsen dan distributor.

Konsumen

Sekarang jika Anda sudah mau memiliki barang tersebut, mau dijual ke mana? Ya tentunya saja ke konsumen. Jika tidak ada konsumen, maka Anda tidak bisa menjual barang tersebut. Inilah mengapa konsumen masuk ke dalam 4 komponen bisnis online. Bisnis online yang seperti sekarang ini sebenarnya beruntung karena semakin hari semakin banyak yang bisa belanja online. Beda dengan 10 tahun lalu yang baru sedikit orang yang bisa berbelanja online.

Jasa Ekpedisi

Selain konsumen, jasa ekspedisi juga menjadi bagian penting di dalam bisnis online. Mereka menjadi pihak yang mengirimkan seluruh barang yang dijual secara online langsung ke tangan konsumen. Bisa antara daerah ataupun antar negara. Inilah yang membuat keberadaan jasa ekspedisi tidak bisa dilupakan di dalam bisnis online. Tanpa mereka, maka tidak ada bisnis online yang bisa berjalan lancar.

Baca Juga: 5 Cara Meningkatkan Penjualan Bisnis Online

Semua 4 komponen bisnis online di atas memang memiliki perannya masing-masing. Namun pada dasarnya saling berkesinambungan. Semoga informasi yang diberikan di artikel ini bisa memberikan manfaat sekaligus wawasan terbaru kepada Anda. Jangan lupa untuk memberikan komentar tentang artikel ini dan share artikel ini di media sosial Anda agar semakin banyak yang tahu informasi ini.

Share this post :

Toffeedev’s Pick