IndonesiaEnglish

4 Cara Jualan di TikTok Shop bagi Pemula

cara jualan di tiktok

Sudahkah Anda mengetahui cara jualan di TikTok? Dalam era digital yang semakin maju, cara berjualan juga semakin beragam. Salah satunya adalah melalui platform media sosial TikTok yang merupakan aplikasi berbagi video yang sangat populer di kalangan masyarakat. TikTok menawarkan fitur baru yang memungkinkan penggunanya untuk berjualan, yaitu TikTok Shop. 

Dalam artikel ini, ToffeeDev akan berbagi informasi tentang cara jualan di TikTok Shop, mulai dari mengenal fiturnya, syarat, hingga cara berjualan yang tepat agar laris. Jadi, selain mendapatkan hiburan melalui aplikasi TikTok, Anda juga bisa mendapatkan keuntungan dengan cara berjualan pada aplikasi yang satu ini. Simak ulasannya di bawah ini.

Mengenal Fitur TikTok Shop

Mengenal Fitur TikTok Shop

TikTok Shop menjadi salah satu fitur baru yang diunggulkan dari TikTok sebab memungkinkan penggunanya untuk berjualan di platform tersebut. Sebab seperti yang telah diketahui bersama, kemajuan teknologi menggeser perilaku berbelanja masyarakat dari yang sebelumnya mendatangi toko secara langsung menjadi serba online melalui marketplace. 

Oleh karenanya, peluncuran fitur marketplace pada aplikasi TikTok dapat dikatakan sebagai ide yang cemerlang. TikTok Shop memiliki beberapa fitur yang dapat membantu para penjual mempromosikan produk mereka seperti tampilan toko yang menarik, mengunggah video sebagai media promosi, dan kemampuan untuk menautkan produk ke dalam video mereka.

Selain itu, TikTok Shop juga menyediakan dukungan pelanggan yang bisa membantu penjual untuk membantu menyelesaikan masalah atau keluhan seperti gangguan proses pembayaran, pengiriman, hingga pengembalian produk. Dukungan ini dapat membantu para penjual fokus pada pengembangan produk mereka dan meningkatkan penjualan mereka.

Tak berhenti sampai di situ saja, TikTok Shop juga menawarkan pengalaman belanja yang lebih interaktif bagi pengguna. Pengguna dapat melihat produk yang dijual oleh penjual dan mengetahui informasi produk yang lebih rinci. Pengguna juga dapat memberikan ulasan dan menanyakan pertanyaan tentang produk kepada penjual melalui fitur komentar.

Syarat Berjualan di TikTok Shop

Syarat Berjualan di TikTok Shop

Namun, untuk dapat menggunakan fitur TikTok Shop ini, para penjual harus memenuhi beberapa syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh TikTok. Adapun beberapa syarat yang perlu dipenuhi antara lain:

1. Memiliki Akun TikTok yang Diverifikasi

Untuk dapat berjualan di TikTok Shop, para penjual harus memiliki akun TikTok yang telah diverifikasi. Maksudnya, akun tersebut telah melalui proses verifikasi identitas seperti nomor telepon atau email. Hal ini penting untuk memastikan bahwa penjual benar-benar merupakan orang yang asli dan meminimalisir terjadinya penipuan.

2. Mematuhi Kebijakan dan Pedoman TikTok

Sebagai platform sosial media, TikTok memiliki kebijakan dan pedoman tersendiri yang harus dipatuhi oleh pengguna termasuk para penjual di TikTok Shop. aturan perihal kebijakan dan pedoman ini meliputi larangan atas konten yang merugikan atau tidak pantas, penyalahgunaan fitur TikTok Shop, dan lain sebagainya. 

Jadi, pada dasarnya, para penjual harus memastikan bahwa produk dan konten yang diunggah di TikTok Shop sesuai dengan kebijakan dan pedoman tersebut. Aturan ini nantinya akan muncul ketika Anda melakukan verifikasi akun bisnis, sehingga pastikan untuk membaca seluruhnya dengan lengkap.

3. Memenuhi Persyaratan Umum yang Ditentukan oleh TikTok Shop

TikTok Shop juga menetapkan persyaratan umum yang harus dipenuhi oleh para penjual agar dapat berjualan di platform mereka. Persyaratan ini meliputi nomor NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak), akun rekening bank yang valid, produk yang dijual tidak melanggar hukum dan peraturan yang berlaku, .

Baca Juga: Siap-Siap Laris Manis, 12 Cara Jualan Online untuk Pemula

4. Menyediakan Informasi Produk yang Jelas dan Akurat

Para penjual di TikTok Shop harus memberikan informasi produk yang jelas dan akurat kepada calon pembeli. Informasi produk ini meliputi deskripsi produk, harga, ukuran, dan lain sebagainya. Hal ini penting agar calon pembeli bisa mendapatkan informasi yang cukup dan akurat sebelum memutuskan untuk membeli.

5. Mendaftarkan Diri pada TikTok Pay

Nantinya, hasil penjualan yang diterima dari TikTok Shop akan diserahkan ke penjual melalui TikTok Pay. Oleh karena itu, para penjual harus mendaftarkan diri sebagai pengguna TikTok Pay dan melengkapi informasi rekening bank yang valid agar dapat menerima pembayaran dari hasil penjualan produk.

6. Menggunakan Pengiriman dari Layanan Kurir Tertentu

TikTok Shop bekerja sama dengan layanan kurir tertentu untuk mengirimkan produk yang dijual. Jadi, para penjual hanya dapat menggunakan layanan pengiriman dan kurir tersebut serta harus memastikan bahwa produk yang dikirimkan telah sesuai dengan pesanan pada platform.

Cara Daftar TikTok Shop untuk Berjualan

Cara Daftar TikTok Shop untuk Berjualan

Jika Anda tertarik untuk bergabung menjadi salah satu penjual pada platform TikTok Shop, ada beberapa tahap untuk memulainya. Tenang saja, ToffeeDev juga akan membagikan informasi tahapan cara melakukan pendaftarannya untuk Anda. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini:

1. Mengubah Akun Pribadi Menjadi Akun Bisnis

Langkah pertama yang harus dilakukan untuk berjualan di TikTok Shop adalah mengubah akun personal menjadi akun bisnis. Hal ini dapat dilakukan dengan mudah melalui pengaturan profil. Akun bisnis memungkinkan Anda untuk mengakses fitur-fitur khusus untuk bisnis seperti TikTok Shop, statistik performa, dan lain-lain.

2. Melengkapi Data dan Verifikasi Akun 

Setelah berhasil mengubah akun personal menjadi akun bisnis, langkah selanjutnya adalah melengkapi data akun bisnis Anda. Pastikan data yang diisikan akurat dan valid agar tidak mengganggu proses verifikasi akun. TikTok akan memastikan bahwa Anda adalah pemilik dari akun bisnis sekaligus pemilik rekening yang terdaftar dan akan memverifikasinya jika seluruh informasi yang diberikan sesuai.

3. Tambahkan Produk ke Etalase Akun TikTok Shop

Setelah akun bisnis Anda terverifikasi, selanjutnya Anda bisa mulai menambahkan produk yang ingin dijual ke TikTok Shop. Pastikan seluruh produk sesuai dengan kategori dan spesifikasi yang tersedia. Sebelum menambahkan produk, jangan lupa untuk memenuhi standar kualitas dan persyaratan yang telah ditetapkan oleh TikTok Shop.

4. Lakukan Promosi dengan Membuat Konten yang Menarik 

Untuk mempromosikan produk yang dijual, Anda dapat memanfaatkan fitur utama TikTok yaitu sebagai platform penyedia video pendek. Anda bisa membuat konten yang menarik dan kreatif yang menunjukkan keunggulan produk, kemudian mengunggahnya di TikTok. Jangan lupa manfaatkan penggunaan tagar (hashtag) yang relevan dan menarik untuk menjangkau calon pelanggan yang jauh lebih banyak.

5. Berikan Promo Agar Menarik Pelanggan 

Memberikan promo atau diskon khusus dapat menarik minat dalam membeli produk berupa diskon, pemberian hadiah secara gratis, voucher belanja, atau bentuk promo lainnya. Pastikan promo yang diberikan sesuai dengan kebutuhan dan keinginan target pasar agar penyediaannya menjadi lebih efektif. 

Dalam hal ini, TikTok Shop juga akan membantu Anda dengan memberikan berbagai penawaran seperti gratis ongkos kirim atau diskon khusus untuk pembelian pertama.

banner

Cara Berjualan di TikTok Shop agar Cepat Laris

Cara Berjualan di TikTok Shop agar Cepat Laris

Nah, jika sudah terdaftar sebagai penjual, saatnya Anda merancang strategi yang tepat agar penjualan dapat berjalan baik. Adapun cara berjualan di TikTok Shop yang bisa Anda lakukan agar cepat laris antara lain:

1. Gunakan Hashtag yang Relevan

Hashtag adalah cara terbaik untuk memperluas jangkauan video Anda dan memperkenalkan produk pada lebih banyak pengguna TikTok lainnya. Jadi, saat hendak mengunggah video produk yang akan digunakan sebagai alat promosi, sebaiknya gunakan hashtag yang relevan dengan produk yang dijual agar video dapat mencapai target pasar.

2.Buat Video yang Menarik

Buatlah video yang menarik dan informatif mengenai produk yang dijual. Pastikan video yang dibuat memiliki kualitas yang baik dan durasi yang singkat agar konsumen tidak mudah bosan. Selain itu, jangan lupa juga untuk membuat video yang menampilkan keunikan produk agar pengguna TikTok lainnya tertarik untuk membelinya.

Baca Juga: 5 Cara Berjualan di Shopee untuk Pemula

3. Gunakan Musik yang Tepat

TikTok dikenal sebagai aplikasi yang menggunakan musik sebagai salah satu elemen penting di dalamnya. Oleh karena itu, pastikan Anda memilih musik yang tepat untuk video Anda agar lebih menarik perhatian pengguna lain dan membuat mereka tertarik pada video produk yang dijual. Agar lebih cepat menjangkau banyak orang, Anda dapat menggunakan musik yang sedang viral. 

4. Ajak Konsumen untuk Berinteraksi

Ajak pengguna untuk berinteraksi dengan video Anda, misalnya dengan memberikan like dan komentar pada video atau mengikuti akun Anda. Meningkatkan interaksi konsumen dengan produk Anda dapat membuat video mendapatkan lebih banyak impresi dan tak menutup kemungkinan video dapat menjangkau lebih banyak pengguna lain.

3 Alasan Harus Berjualan di TikTok Shop

3 Alasan Harus Berjualan di TikTok Shop

Mungkin Anda mempertanyakan mengapa ada banyak orang yang memanfaatkan TikTok untuk memasarkan dan menjual produknya. Sedikitnya, terdapat 3 alasan mengapa Anda harus berjualan di TikTok Shop. Cek berbagai alasannya di bawah ini:

1. Potensi Pasar yang Besar

TikTok memiliki pengguna aktif yang sangat besar dan terus bertambah setiap harinya. Berkaitan dengan hal tersebut, berjualan di TikTok Shop dapat menjangkau pasar yang luas dan meningkatkan potensi tingginya nilai penjualan Anda.

2. Promosi yang Efektif

TikTok Shop menawarkan fitur promosi produk yang sangat interaktif dan menarik melalui fitur video dan iklan di dalamnya. Jadi Anda dapat memanfaatkannya untuk meningkatkan brand awareness ke pasar yang lebih besar. 

Baca Juga: 4 Cara Membuat Pembukuan Penjualan

3. Dukungan Pelanggan yang Baik

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, TikTok Shop menyediakan dukungan pelanggan untuk para penjual yang dapat menjadi asisten dalam menangani masalah dan keluhan pelanggan. 

Pada dasarnya, cara jualan di TikTok Shop tidaklah rumit. Singkatnya, Anda hanya perlu membuat akun bisnis, melengkapi informasi, dan unggah produk yang akan dijual. Kemudahan ini tentu harus Anda manfaatkan sebab terdapat peluang yang besar untuk mendapatkan keuntungan yang lebih maksimal. 

Tidak cukup sampai di situ saja, Anda juga perlu menciptakan wajah dari bisnis yang diciptakan agar lebih dikenal oleh para calon pelanggan. Bagaimana caranya? Membuat design yang menarik pada setiap media digital yang Anda gunakan seperti website, media sosial, dan lain sebagainya. 

Tak perlu khawatir, kini Anda bisa menyerahkan seluruh proses pemasaran digital Anda pada ToffeeDev. Sebagai digital marketing agency terbaik dan tepercaya, ToffeeDev siap membantu mewujudkan visi dan misi bisnis Anda untuk menciptakan produk pemasaran yang menarik dan tepat sasaran.

Hubungi ToffeeDev sekarang juga dan konsultasikan kebutuhan marketing Anda bersama tim Ahli ToffeeDev secara gratis!

Share this post :

Scroll to Top

SEO E-Commerce

Optimizes online stores to improve visibility

SEO For B2B

Optimizes business websites to attract and convert other businesses

Jasa Local SEO

Optimizes business websites to attract and convert other businesses

SEO Audit

Audit analyzes a website's performance

E-Commerce

Optimizes online stores to improve visibility

Company Profile

Digital solutions to enhance online presence and user experience

Google Ads

Optimizes visibility on Google

Meta Ads

Optimizes visibility on Meta

Tiktok Ads

Optimizes visibility on Tiktok

Linkedin Ads

Optimizes visibility on Linkedin

Yandex Ads

Optimizes visibility on Yandex

Programmatic Ads

Optimizes visibility with Programmatic