Faktor-faktor yang Mempengaruhi Strategi Pemasaran Anda

faktor-faktor-yang-mempengaruhi-strategi-pemasaran

Dalam memasarkan sebuah produk, strategi yang tepat akan bisa menjadi penentu apakah Anda akan untung atau buntung. Mempersiapkan strategi pemasaran yang diterapkan dengan berbagai macam faktor yang akan bisa mempengaruhinya bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan riset serta pemikiran yang teliti demi menghasilkan sesuatu yang akan bisa memberikan dampak terhadap bisnis Anda. Faktor-faktor yang mempengaruhi strategi pemasaran tentu ada banyak, namun Anda harus lah siap akan hal ini. Pemasaran yang tepat dan efektif akan bisa Anda ciptakan jika sudah mengenal berbagai macam faktor ini.

Yuk mari kita cari tahu apa saja faktor -faktor yang mempengaruhi strategi pemasaran bisnis Anda agar bisa menciptakan strategi yang efektif, tepat sasaran, dan bisa membantu perusahaan mendapatkan hasil yang terbaik.

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Strategi Pemasaran

Bisa dibilang, jika salah satu aspek terpenting untuk bisa mengembangkan bisnis menjadi lebih baik adalah dengan strategi pemasaran yang efektif. Dengan rencana pemasaran tersebut, Anda akan dapat menyempurnakan hal-hal seperti peluang pertumbuhan baru yang potensial, mengenal siapa pelanggan Anda yang sebenarnya, bagaimana mendapatkan lebih banyak pelanggan, dan di mana sebaiknya membelanjakan budget pemasaran di masa depan, serta mengenalkan barang atau jasa yang Anda sediakan. Perusahaan yang gagal menciptakan strategi pemasaran akan memiliki kemungkinan untuk gagal atau harus berjuang dengan keras agar bisa berhasil. Namun, hanya karena Anda sudah membuat strategi, kesuksesan tidak akan datang begitu saja.

Rencana atau strategi pemasaran Anda harus bisa menguraikan dan mengidentifikasi target pasar, industri, serta cara terbaik untuk memasarkan ke prospek ini, dan masih banyak lagi. Faktor-faktor ini akan bisa mempengaruhi bagaimana performa dari strategi yang sudah Anda buat. Mari kita mengenal berbagai faktor-faktor yang akan bisa mempengaruhi pemasaran Anda. Ada faktor secara internal dan juga eksternal yang harus Anda perhatikan.

Faktor Eksternal

Sebuah strategi akan bisa dipengaruhi oleh berbagai macam faktor. Salah satunya adalah faktor dari luar. Berbagai pengaruh dari luar ini akan menjadi perhatian Anda ketika merancang sebuah strategi pemasaran. Mulai dari kompetitor hingga kondisi dari pasar. Penjelasan secara lebih lanjut untuk faktor-faktor berikut ini adalah sebagai berikut ini.

1. Kompetisi

Hal ini menjadi salah satu pengaruh eksternal terbesar bagi bisnis dan kegiatan pemasarannya. Terlepas dari industri dari bisnis Anda beroperasi, pasti akan selalu ada kompetitor yang akan bersaing dengan bisnis, baik secara langsung ataupun tidak langsung. Seluruh bisnis yang menjadi pesaing ini juga bertujuan untuk memenangkan prospek yang sama seperti yang ditargetkan oleh bisnis Anda. Mereka juga ingin memasarkan produk mereka sebagai salah satu cara untuk bisa mencapai tujuan yang satu ini. Pantau bagaimana mereka memasarkan produk/layanan mereka, bahasa yang mereka gunakan, desain, dan berbagai macam hal yang akan bisa mempengaruhi sebuah pemasaran.

Melalui cara ini Anda akan bisa mendapatkan wawasan penting tentang bagaimana bisnis Anda bisa menonjol dan metode pemasaran apa yang akan lebih efektif untuk dilakukan. Anda kemudian dapat menyesuaikan rencana pemasaran Anda jika perlu, sehingga pemasaran Anda bisa lebih efektif. Jika pesaing Anda berkinerja pada tingkat yang lebih tinggi dari Anda, mereka akan memenangkan bisnis dari Anda dan akibatnya Anda menderita.

Baca Juga: 8 Strategi Pemasaran Produk yang Efektif

2. Prospek dan Apa yang Menjadi Preferensi Mereka

Pelanggan Anda adalah orang/perusahaan yang akan bisa memungkinkan terjadinya pertukaran modal ke dalam bisnis Anda. Mereka jugalah salah satu faktor yang dapat mempengaruhi bagaimana strategi pemasaran dirancang. Oleh karena itu, penting sekali untuk mengetahui bahkan mengenal, hingga membangun hubungan yang baik. Dimulai dengan mengenal siapa Anda, apa yang Anda jual, dan bagaimana mereka dapat membelinya. Namun, preferensi bukan lah sesuatu yang konstan, seiring waktu hal ini bisa berubah. Dalam beberapa tahun terakhir, media pemasaran digital seperti media sosial dan SEO telah tumbuh dengan pesat, sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Perusahaan telah mengubah strategi mereka untuk memasukkan media populer yang lebih baru ini. Oleh karena itu, pastikan bahwa bisnis Anda bisa menerima perubahan dalam preferensi pelanggan. Artinya Anda siap melakukan pemasaran menggunakan platform yang lebih efektif dan bisa menghasilkan lebih banyak interaksi. Hasil akhirnya adalah pengembalian Investasi yang lebih tinggi.

3. Data

Data adalah sesuatu yang sangat berharga dalam membuat rencana pemasaran pada suatu perusahaan atau bisnis. Bergantung pada siapa yang Anda targetkan, mungkin ada daftar yang berisi data pemasaran yang cocok untuk strategi pemasaran Anda. Daftar ini akan berisi bisnis/konsumen yang merupakan pelanggan ideal untuk bisnis Anda. Rencanakan kampanye yang ditujukan khusus untuk orang-orang ini. Tergantung pada daftar yang dimaksud dan metode untuk terhubung dengan mereka, Anda mungkin bisa menemukan berbagai macam opsi baru untuk memperkenalkan bisnis kepada khalayak yang lebih luas. Anda akan menemukan bahwa kinerja data berkualitas tinggi pada tingkat yang sangat tinggi, aka bisa mengarahkan kampanye pemasaran ke arah yang lebih sukses.

Baca Juga: Perbedaan Konsep Penjualan dan Konsep Pemasaran

4. Kondisi Ekonomi

Perekonomian akan bisa mempengaruhi pemasaran baik secara positif maupun negatif. Ketika ekonomi tumbuh, orang-orang akan menghabiskan lebih banyak uang sehingga bisnis bisa mendapatkan keuntungan. Dalam hal ini, penting bagi sebuah bisnis atau perusahaan untuk meningkatkan pemasarannya. Ketika ekonomi tumbuh, pesaing juga akan tumbuh. Akan sangat merugikan jika Anda hanya diam tanpa melakukan effort yang lebih agar bisa bersaing dengan para kompetitor.

Sedangkan itu jika kondisi ekonomi memasuki masa resesi dan ketidakpastian ekonomi, orang cenderung menahan diri dan menabung lebih banyak jika memungkinkan, bisnis juga melakukan hal yang sama. Namun, penting bagi Anda untuk tetap melakukan pemasaran selama masa-masa ini. Walaupun kemungkinan terjadinya pembelian sangat kecil, namun Anda tidak boleh menghilang dari ingatan para konsumen.

Jasa SEO

Faktor internal

Faktor yang berasal dari dalam juga bisa mempengaruhi bagaimana strategi pemasaran Anda disusun dan dieksekusi. Sehingga sangat penting untuk memahami berbagai macam faktor yang dekat dengan Anda. Beberapa faktor tersebut Adalah sebagai berikut ini.

1. Tujuan Bisnis

Apa yang ingin dicapai oleh bisnis Anda? Apakah Anda mencoba meningkatkan brand awareness? Atau mungkin Anda ingin meningkatkan penjualan? Apa pun yang ingin Anda capai, rencanakan pemasaran yang akan bisa membantu untuk mencapai tujuan tersebut. Ingatlah bahwa tergantung pada tujuannya, solusinya akan bervariasi. Karena tujuan bisnis akan berubah, rencana pemasaran juga perlu dimodifikasi agar bisa sejalan.

Jaga agar tetap lancar dan adaptif terhadap perubahan agar bisnis Anda dapat bisa mendapatkan pengembalian setinggi mungkin. Hal ini juga akan membantu Anda tetap mengikuti perkembangan dari faktor eksternal. Jika tren dan preferensi berubah di antara target pasar Anda, bisnis akan perlu beradaptasi untuk memenuhi perubahan ini.

Baca Juga: Pahami Dulu Perencanaan Usaha sebelum Menjalankan Bisnis

2. Staf

Merekalah yang akan memiliki peran untuk menjalankan aktivitas pemasaran Anda. Para staf lah yang merancang, menjalankan, dan memantau rencana pemasaran Anda. Jika saat ini bisnis yang Anda jalankan masih berada di skala yang kecil atau Anda tidak memiliki tim pemasaran khusus, maka menggunakan outsourcing ke perusahaan yang menyediakan jasa pemasaran akan menjadi solusi yang sangat membantu.

Keahlian dari staf ketika menjalankan kampanye akan bisa mempengaruhi efektivitasnya. Jika Anda perlu melakukan outsourcing, maka faktor lainnya yang harus menjadi perhatian adalah pada budget yang akan dialokasikan untuk ini. Namun, tim pemasaran yang terlatih dengan baik dan sangat terampil akan menghasilkan kampanye pemasaran berdampak tinggi yang lebih berkesan dan menghasilkan ROI yang lebih besar.

3. Budget

Budget atau anggaran, merupakan faktor yang benar-benar penting dalam membuat dan menerapkan rencana pemasaran. Bahkan keuangan akan memainkan peran penting dalam hampir semua hal. Bergantung pada apa yang tersedia untuk bisnis Anda, rencana pemasaran harus ditulis untuk mengakomodasi rencana Anda. Setelah mengetahui anggaran yang dibutuhkan, Anda dapat secara realistis meneliti metode pemasaran paling efektif yang tersedia untuk kisaran harga tersebut. 

Baca Juga: Peluang Dan Tantangan Pemasaran Online Hari Ini

Digital Marketing, Pemasaran Efektif Melalui Internet

Melihat jaman yang semakin berkembang, serta penggunaan internet yang semakin banyak, tidak heran jika preferensi orang-orang juga mulai berubah Bentuk pemasaran tradisional seakan-akan menjadi opsi terakhir dalam menarik minat pelanggan. Melalui saluran digital, pemasaran suatu produk atau jasa akan bisa lebih dikostumisasi. Menargetkan audiens secara spesifik mulai dari faktor demografis hingga minat dan kesukaan. Hal inilah yang menjadikan digital marketing sebagai sebuah pemasaran yang cukup menjanjikan.

Salah satu jenis digital marketing yang harus menjadi fokus Anda adalah SEO atau Search Engine Optimization ini merupakan salah satu strategi yang paling hemat biaya dan bisa memberikan ROI yang memuaskan. Kegiatan optimasi ini bisa menjadi proses yang dapat mendatangkan traffic organik dari mesin pencari tanpa biaya tambahan.

Apabila menggunakan SEO bukan berarti Anda tidak bisa menggunakan strategi yang lain. Kombinasikan hal ini dengan strategi pemasaran lainnya untuk bisa meraih hasil maksimal dan efektif. Tingkatkan jangkauan dari bisnis secara organik dan dapatkan juga hasil yang tahan lama serta bisa diperbarui di kemudian hari. Bila Anda bingung mencari agensi yang bisa membantu Anda, maka gunakan  Jasa SEO dari Digital Marketing Agency ToffeeDev. Kami siap menjadi mitra yang membantu dalam menyukseskan rencana bisnis yang sudah disusun. Tidak perlu ragu lagi untuk menggunakan jasa kami.

Para ahli SEO kami akan bisa membantu bisnis Anda untuk berkemabang ke tingkat selanjutnya. Strategi yang digunakan juga sangat aman sehingga tidak perlu takut terkena pinalti. Kami juga selalu berusaha memberikan hasil terbaik yang mengikuti berbagai update algoritma dari Google, sehingga tidak perlu ragu lagi karena setiap optimasi akan dipastikan tidak akan ketinggalan dengan berbagai pembaruan yang ada. Membuat website teroptimasi dengan baik dan sempurna. Tunggu apalagi, mari kembangakan bisnis Anda ketinggkat selanjutnya dan capai berbagai macam goal Anda. Kunjungi website kami untuk mendapatkan informasi lainnya yang lebih lengkap serta memulai untuk konsultasi mengenai digital marketing bisnis Anda di sini. 

Share this post :

Scroll to Top
WhatsApp chat