Apa saja bisnis internet yang menghasilkan uang? Bisnis internet merupakan bisnis yang sebagian besar prosesnya memanfaatkan internet. Jenis usaha ini tidak perlu memiliki pabrik produksi, kantor, dan bahkan toko. Sebab, semua proses bisnis dari awal hingga akhir dilakukan dengan memanfaatkan koneksi internet.
Jadi, bisnis internet menawarkan fleksibilitas cara dan tempat bekerja sesuai keinginan Anda. Bagian tersulit dalam membangun bisnis internet yang sukses adalah mengumpulkan niat untuk segera memulai. Bagi Anda yang masih ragu atau butuh ide, artikel ini akan sangat membantu. Yuk, simak 8 bisnis internet yang menghasilkan uang berikut!
Daftar Isi
TogglePeluang Berbisnis Internet Tahun 2022
Jika Anda sedang menimbang untuk memulai bisnis internet, tahun 2022 adalah waktu yang tepat untuk melakukannya. Digital 2022 Global Overview Report menempatkan Indonesia di urutan ke-5 sebagai negara yang paling sering belanja online. Sekitar 36% dari total keseluruhan penduduk Indonesia (sekitar 90 juta jiwa) diketahui menggunakan e-commerce untuk berbelanja.
Tingginya jumlah pengguna e-commerce di Indonesia menunjukkan bahwa peluang bisnis online akan selalu terbuka lebar, termasuk pada tahun 2022 ini.
8 Bisnis Internet yang Menghasilkan Uang
Lalu, bisnis seperti apakah yang bisa dijalankan secara online? Bagi Anda yang masih belum memiliki gambaran, berikut 8 ide bisnis internet yang menghasilkan uang.
1. Lini Pakaian
Jika Anda memiliki beberapa ide desain pakaian dan passion di bidang fashion, bisa coba memulai lini pakaian (clothing line) sendiri. Menciptakan produk yang akan digunakan orang setiap hari tidak hanya menghasilkan uang, tetapi juga kepuasan tersendiri.
2. Dropshipping
Dropshipping adalah cara yang bagus untuk memulai bisnis dengan anggaran terbatas. Anda tidak perlu menyimpan produk di lokasi fisik sehingga arus kas tidak akan terikat dalam inventaris. Ide bisnis internet yang menghasilkan uang ini bisa dimulai dengan mencari pemasok. Saat ada pembelian, pemasok yang akan menangani proses pengiriman barang.
3. Freelancer
Anda bisa menjadi freelancer sesuai dengan bidang pekerjaan Anda, misalnya penulis, desainer, atau developer. Sebagai freelancer, Anda bisa menggunakan keahlian untuk membantu orang-orang di seluruh dunia hanya dengan modal internet.
4. Mengajar Kursus Online
Mengajar kursus online adalah ide bisnis internet yang menghasilkan uang dengan investasi rendah. Anda hanya perlu menyusun panduan video mengenai subjek yang Anda pahami dan kemudian mengajarkannya di website pribadi Anda.
Baca Juga: Jadi Favorit Pebisnis, Apa Saja Kelebihan Iklan Online?
5. Thrift Store
Jika Anda suka mengunjungi thrift store (toko barang bekas), misalnya untuk mencari pakaian branded dengan harga murah, cobalah menjualnya secara online. Banyak orang ingin membeli barang-barang second yang keren, tetapi tidak ingin repot mencarinya sendiri. Nah, Anda bisa menjadikan peluang ini untuk menghasilkan keuntungan besar.
6. Blogging
Blogging yang dulunya menjadi jurnal virtual, kini berubah menjadi alat pemasaran dan bahkan monetisasi yang menghasilkan uang. Anda bisa menghasilkan uang dengan menerbitkan tulisan bersponsor, hosting iklan dari pihak ketiga, atau menjual produk sendiri.
7. Menjadi Asisten Virtual
Jika Anda sangat terorganisir dan suka bekerja di belakang layar, Anda mungkin kandidat yang tepat untuk menjadi asisten virtual. Asisten virtual membantu pebisnis mengatur kehidupan pribadi dan pekerjaan mereka. Spektrum tugasnya luas, mulai dari penjadwalan janji temu hingga manajemen pemasaran dasar yang semuanya dilakukan secara online.
8. Menjadi Seorang Influencer
Menjadi seorang influencer adalah kesempatan untuk mengenal pemasaran yang sangat penting jika Anda tertarik untuk mengejarnya sebagai karier atau memulai usaha sendiri. Tanpa jutaan follower, Anda bisa menjadi micro-influencer (influencer dengan jumlah follower yang lebih kecil) untuk menghasilkan uang di Instagram.
5 Tips Memulai Bisnis di Internet
Agar bisnis internet yang Anda jalankan benar-benar menghasilkan uang, simak beberapa tips berikut ini.
1. Nilai Kelayakan Ide Bisnis
Ide bisnis Anda hanya akan menjadi cita-cita semata tanpa target pasar yang jelas. Oleh karenanya, ide bisnis Anda harus melalui tahap evaluasi terlebih dahulu. Pastikan juga produk atau layanan yang Anda tawarkan dapat memecahkan masalah yang dimiliki pasar potensial.
2. Susun Rencana Bisnis
Langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah menyusun rencana bisnis. Adanya rencana bisnis yang efektif akan membantu Anda mengenal pasar lebih dalam, menyusun strategi pemasaran, dan bahkan mengambil keputusan bisnis dengan akurat.
3. Pilih Nama Bisnis
Meski terdengar sepele, nama bisnis harus dipikirkan dengan cermat. Nama akan memberikan identitas bagi bisnis Anda. Orang juga akan makin mudah mengingat bisnis Anda jika memiliki nama yang spesifik.
Baca Juga: Wajib Tahu! 11 Faktor Keberhasilan Usaha Untuk Pebisnis
4. Bangun Website
Website bisnis internet sama pentingnya dengan lokasi fisik bisnis offline. Saat membangun website, tentukan jenis pembayaran yang Anda sediakan. Anda bisa menyewa pengembang situs web untuk membantu membangun website bisnis Anda.
5. Menyusun Strategi Pemasaran
Sebagus apa pun produk atau layanan yang Anda berikan, jika tidak pernah diperkenalkan kepada publik tentu tidak akan mendatangkan transaksi. Untuk itu, pastikan Anda juga memikirkan tentang strategi pemasaran. Anda bisa memanfaatkan media sosial sebagai langkah awal. Selain gratis, media sosial juga memiliki jangkauan yang luas.
Bisnis internet adalah jenis bisnis yang cocok dijalankan oleh pebisnis pemula. Anda dapat memulai bisnis internet dalam waktu kurang dari sehari. Selain itu, bisnis online juga bisa dimulai dari hobi Anda hingga menghasilkan keuntungan besar.
Selain lebih murah dibanding kebanyakan jenis bisnis lainnya, bisnis internet juga tidak mengharuskan Anda untuk memiliki produk. Anda dapat menjual produk dari bisnis internet lain atau menawarkan jasa sesuai keahlian dan passion.
Namun, jika bisnis internet yang Anda jalankan menjual produk, Anda bisa menyerahkan urusan pemasaran kepada ToffeeDev agar bisa lebih fokus dalam produksi produk baru. Dengan layanan ToffeeDev, ide bisnis internet yang menghasilkan uang di atas dapat Anda ubah menjadi bisnis nyata yang mendatangkan keuntungan besar!