7 Strategi Pengembangan SDM

Strategi Pengembangan SDM

Bagaimana cara menyusun strategi pengembangan SDM yang tepat dan efektif? Sudahkah perusahaan Anda memiliki strategi pengembangan SDM yang baik?

SDM atau Sumber Daya Manusia merupakan aset terpenting yang dimiliki perusahaan. Banyak yang beranggapan bahwa aset perusahaan hanyalah barang-barang yang memiliki nilai jual beli seperti inventaris, mobil, peralatan elektronik, dan lain sebagainya. Tetapi nyatanya, SDM merupakan aset paling penting yang harus perusahaan jaga.

Coba Anda jawab dengan jujur, mencari karyawan pada era seperti sekarang ini sangatlah sulit, bukan? Mencari SDM dengan spesifikasi yang kita inginkan bukanlah hal yang mudah. Apabila Anda telah mendapatkan SDM tersebut setelah banyaknya waktu yang digunakan, maka mereka harus dijaga sebaik mungkin.

Apa jadinya jika SDM yang Anda miliki tidak dijaga dengan baik? Tentu saja mereka tidak ingin bekerja di perusahaan tersebut dalam waktu yang lama dan bahkan tidak heran jika lama-kelamaan, motivasi kerja pun menurun. Alhasil, perusahaan tidak mampu menghasilkan produksi dan jasa dengan semaksimal mungkin.

Pada pembahasan kali ini, ToffeeDev ingin mengajak Anda semua untuk lebih memahami lebih jauh mengenai pengembangan SDM. Ada berbagai strategi yang dapat Anda gunakan untuk mengembangkan SDM dengan metode yang tepat. Simak pembahasannya langsung di bawah ini.

Pengertian Pengembangan SDM

Sebelum mengetahui strateginya, apakah Anda sudah memahami apa itu pengembangan SDM? Pengertian dari pengembangan SDM sendiri sebenarnya sangatlah sederhana.

Pengembangan SDM merupakan upaya yang dilakukan dalam mengelola orang atau manusia di dalam suatu perusahaan atau organisasi, untuk mencapai tujuan bersama. SDM yang dikembangkan dengan baik akan memengaruhi kualitas produk atau jasa yang dihasilkan oleh perusahaan. Sebaliknya, kualitas SDM yang buruk makan akan menurunkan kualitas produk dan jasa perusahaan tersebut.

Pengertian Pengembangan SDM

7 Strategi Pengembangan SDM

Setelah memahami pengertiannya, Anda tentu bertanya-tanya, bagaimana caranya mengembangkan SDM yang sudah dimiliki? Ada berbagai strategi yang akan kami bahas di bawah ini dan bisa langsung Anda praktikkan, yaitu:

1. Mengadakan Program Pelatihan bagi Karyawan

Strategi pertama yang dapat Anda lakukan untuk mengembangkan SDM adalah dengan mengadakan program pelatihan bagi karyawan. Ada banyak sekali program pelatihan di luar sana yang dapat diambil oleh karyawan Anda.

Tujuan dari program pelatihan ini untuk meningkatkan kemampuan karyawan dalam menyelesaikan tugas dan tanggung jawab yang telah diberikan perusahaan kepada mereka. Bukan hanya kemampuan mereka saja yang meningkat, tetapi produktivitas perusahaan pun juga ikut meningkat.

2. Mengadakan Forum Diskusi

Perusahaan dapat mengadakan forum diskusi di mana setiap karyawan dapat menuangkan ide-ide segar. Ide tersebut tentu bisa Anda gunakan untuk mengembangkan perusahaan.

Forum diskusi juga dapat menjadi wadah bagi para karyawan untuk mengenal satu sama lain, baik antar karyawan, maupun karyawan dengan atasan. Diharapkan dengan adanya forum diskusi, maka komunikasi yang terjadi dapat berjalan dengan lancar dan bahkan menghindari terjadinya miskomunikasi.

Perlu Anda ketahui, forum diskusi mampu memberikan kesempatan bagi karyawan untuk mengutarakan keluh kesah yang mereka hadapi selama bekerja di perusahaan Anda. Hal tersebut tentu perlu perusahaan perhatikan dan mencoba untuk memperbaiki segala masalah tersebut.

Baca Juga: Proses Perencanaan Strategi Bisnis: Arti, Fungsi serta Tahapannya

3. Memberikan Penghargaan Terhadap Karyawan Teladan

Pasti beberapa karyawan di perusahaan Anda ada yang memberikan usaha terbaik mereka dalam menyelesaikan tugas dan tanggung jawabnya. Bagi mereka yang telah bekerja dengan keras demi mewujudkan tujuan dan cita-cita perusahaan, berikanlah mereka penghargaan.

Ada banyak cara yang dapat Anda lakukan dalam rangka memberikan penghargaan kepada karyawan teladan. Anda bisa memberikan bonus berupa uang tunai, voucher belanja, merchandise perusahaan, dan banyak lagi.

Selain memberikan penghargaan dalam bentuk fisik, Anda juga perlu sering mengucapkan “terima kasih” kepada mereka yang telah giat bekerja. Kata tersebut juga tentu harus diucapkan kepada seluruh karyawan Anda agar mereka merasa usahanya diapresiasi oleh perusahaan.

Memberikan penghargaan terhadap karyawan juga mampu meningkatkan motivasi kinerja mereka. Para karyawan yang belum mendapatkan penghargaan tentu akan memiliki keinginan untuk mendapatkannya sehingga mereka bekerja lebih giat seperti karyawan lainnya yang sudah mendapatkan apresiasi dari perusahaan.

4. Terbuka Terhadap Kritik dan Saran

Sebagai pemimpin perusahaan atau pihak manajerial, Anda tentu harus terbuka terhadap kritik dan saran dari karyawan. Tidak perlu takut atau marah jika karyawan memberikan kritik dan saran. Hal ini dapat menjadi pertanda bahwa mereka peduli dengan perusahaan Anda dan ingin tempat mereka bekerja dapat tumbuh serta berkembang.

Dari kritik dan saran tersebut, Anda akan lebih memahami hal apa saja yang dapat diperbaiki oleh perusahaan ke depannya. Para karyawan pun akan merasa dihargai apabila kritik dan saran yang telah mereka sampaikan didengarkan oleh perusahaan dan bahkan terdapat perbaikan yang nyata.

5. Membuat Lingkungan Kerja yang Nyaman

Buatlah lingkungan kerja yang nyaman bagi para karyawan. Lingkungan kerja yang nyaman akan memengaruhi perkembangan SDM di perusahaan Anda.

Apabila lingkungan tempat kerja tidak terasa nyaman, karyawan tentu tidak akan merasa produktif dalam menyelesaikan pekerjaan mereka. Alhasil, produktivitas keseluruhan perusahaan juga ikut menurun.

Cara untuk membuat lingkungan kerja yang nyaman sangatlah mudah. Pertama-tama, Anda perlu memastikan bahwa ruangan kerja memiliki sistem pencahayaan dan udara yang baik. Selain itu, sediakan furnitur yang dapat mendukung produktivitas kerja karyawan.

6. Menerapkan Nilai Positivity

Akhir-akhir ini, ada banyak sekali konten di media sosial yang membicarakan lingkungan kerja yang tidak sehat. Ada banyak sekali hal-hal berbau toxic atau negatif yang membuat banyak orang merasa tidak nyaman untuk bekerja di lingkungan tersebut.

Tugas Anda sebagai pemimpin adalah untuk memastikan bahwa lingkungan kerja di perusahaan jauh dari hal negatif. Terapkanlah nilai positivity agar setiap karyawan merasa nyaman untuk bekerja dan bersosialisasi dengan sesama rekan kerjanya. ToffeeDev sudah menerapkan nilai ini dan seluruh karyawan kami sudah merasakan hasil positif dari lingkungan kerja yang sehat.

7. Melakukan Evaluasi Secara Berkala

Strategi yang terakhir untuk melakukan pengembangan SDM adalah dengan melakukan evaluasi secara berkala. Evaluasi berguna untuk melihat hal apa yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan dari perusahaan Anda. Selain itu, evaluasi juga dapat membantu Anda dalam menilai hal apa yang dibutuhkan oleh perusahaan, namun masih belum terlaksana atau tersedia.

Baca Juga: 5 Perbedaan Bos dan Leader, Anda Termasuk yang Mana?

Tujuan Strategi Pengembangan SDM 

Secara umum, tujuan strategi pengembangan SDM adalah untuk meningkatkan kinerja karyawan atau individu melalui skill training dan functional training secara terperinci. Ini dia tujuan-tujuan perusahaan melakukan pengembangan sumber daya manusia:

1. Dapat Meningkatkan Produktivitas di Dalam Pekerjaan

Strategi pengembangan akan dinilai berhasil jika produktivitas yang baik terjadi dengan SDM yang berkualitas. Produktivitas yang meningkat akan memiliki dampak baik karena hasil pekerjaan yang dihasilkan akan semakin baik. Memiliki keterampilan kemampuan kerja pastinya berbanding lurus dengan adanya produktivitas yang terjadi.

2. Mengurangi Kerusakan Produk

Menjadi kerugian besar jika terdapat kesalahan dalam pekerjaan yang mengakibatkan rusaknya produk. Kesalahan kecil yang terjadi secara berulang akan menghasilkan masalah yang lebih besar. Hal ini menandakan bahwa karyawan tidak cukup handal dalam mengerjakan pekerjaannya. Maka dari itu, pendidikan dan pengembangan keterampilan dinilai penting agar kesalahan produk bisa diminimalisir.

3. Memastikan Semua Berjalan Efisien

Efektifitas waktu akan ditentukan dari bagaimana karyawan melakukan tugasnya secara efisien atau tidak.  Karyawan sebagai roda penggerak suatu perusahaan akan berusaha untuk mengerjakan sesuatu secara maksimal dengan berkontribusi dalam mengembangkan perusahaan, namun jika pengerjaannya lambat maka tugas lainnya tidak akan terselesaikan. Strategi SDM melatih karyawan untuk loyalitas kerja dalam hal mengerjakan tugasnya dengan proses yang baik.

4. Meningkatkan Sikap Kepemimpinan

Setiap manusia memiliki potensi sebagai pemimpin, paling tidak untuk memimpin dirinya sendiri. Namun dalam dunia kerja, tidak semua karyawan mampu memimpin orang lain. Pemimpin berkualitas dengan memiliki keterampilan yang mampu memimpin sangat dibutuhkan dalam pengembangan SDM pada dasarnya. Pemimpin harus mampu menyalurkan ide dan gagasan serta membiarkan karyawan untuk menyalurkan ide secara terbuka.

3 Manfaat Pengembangan SDM Bagi Bisnis

Manfaat Pengembangan SDM Bagi Bisnis

Ada berbagai manfaat yang dapat dirasakan perusahaan dalam melakukan pengembangan SDM. Inilah beberapa manfaatnya yang perlu Anda ketahui, yaitu:

1. Peningkatan Produktivitas Perusahaan

Produktivitas perusahaan tentu akan meningkat dengan adanya pengembangan SDM yang baik. Hal ini dimulai dari meningkatnya produktivitas masing-masing individu yang akhirnya membawa dampak yang besar kepada keseluruhan produktivitas perusahaan.

2. Peningkatan Penjualan

Tingkat produktivitas yang makin tinggi akan berujung pada terjadinya peningkatan penjualan. Anda tentu akan merasa senang jika penjualan perusahaan dapat meningkat, bukan? Oleh karena itu, dibutuhkan pengembangan SDM bagi bisnis yang Anda jalankan saat ini.

3. Peningkatan Loyalitas Karyawan

Manfaat terakhir yang akan dirasakan secara nyata oleh perusahaan adalah meningkatnya loyalitas karyawan. Mereka akan betah untuk bekerja di perusahaan Anda dalam waktu yang lama dan Anda juga tidak perlu repot-repot mencari karyawan baru.

Baca juga: 8 Tantangan dalam Bisnis dan Strategi Menghadapinya

Itulah beberapa strategi pengembangan SDM yang bisa Anda terapkan langsung di perusahaan. Selain pengembangan SDM, Anda tentu juga harus melakukan pengembangan bisnis dengan cara memperbaiki komunikasi dengan para pelanggan dan mengadakan kegiatan promosi untuk menjangkau lebih banyak orang.

Melihat kebutuhan bisnis tersebut, ToffeeDev menyediakan jasa Digital Marketing yang dapat Anda gunakan untuk mengembangkan perusahaan. Digital Marketing dapat menjadi salah satu strategi pemasaran di dunia digital yang mampu menjangkau masyarakat luas dan meningkatkan keuntungan bisnis Anda. Hubungi ToffeeDev sekarang juga untuk mulai menggunakan jasa Digital Marketing kami.

Share this post :

Scroll to Top
WhatsApp chat